KATEGORI

Selamat Datang Di Annime (blog yang Berisi informasi Aneh,Unik,menarik(Annime)Postingan Terbaru dari Annime :Monumen Thomas Parr Bengkulu,Mad Gasser of Mattoon, Misteri Orang Gila Penyebar Gas dari Mattoon,Merayakan Valentine Tanpa Kekasih Ayam Ini Tetap hidup Meski Terkurung Di Dalam Freezer Selama Dua Hari,Pantai-Pantai Unik, dari Bebatuan Kaca Hingga Pasir Pink,Buffon Dapat Tawaran Bintangi Film Porno.(Annime)Semoga Bermanfaat dan jangan Lupa follow dan tinggalkan komentarnya(Annime)

13 Feb 2012

Merayakan Valentine Tanpa Kekasih

Idealnya, hari valentine adalah hari dimana seseorang bisa berbagi dengan orang-orang yang dikasihinya, misalkan sama pacar. Tapi bagaimana kalu kita sedang tidak punya pacar alias jomblo? apakah kita tidak bisa merayakan hari valentine? Oops, tentu tidak! seperti yang dibilang oleh Dr. Laura S. Brown, profesor psikologi dari Argosy University di Seattle bahwa yang terpenting bagi yang tidak punya pasangan adalah selalu ingat dalam hari Valentine kalau cinta tidak hanya bagi para pasangan, tetapi untuk kita semua.
Lebih jauh lagi, Brown menyampaikan 17 trik yang bisa dilakukan oleh para jomblo dalam menyambut momen valentine, seperti yang dilansir kapanlagi.com:


1. Pertama, ketahuilah bukan Anda satu-satunya. Menurut sensus, ada jutaan orang lainnya yang menghabiskan hari ini dengan status single.

2. Tentukan anggapan Anda untuk Hari Valentine. Apakah itu adalah hari yang Anda ingin rayakan? Atau Anda lebih suka memperlakukan hari itu sama seperti hari lainnya? Jika Anda memilih yang terakhir, jalankan saja rutinitas normal Anda pada 14 Februari, dengan sadar kalau tanggal itu akan segera berganti dengan tanggal 15 Februari dan hidup akan kembali normal (setidaknya sampai tahun depan).

3. Jika Anda memilih untuk merayakan Hari Valentine, pikirkan untuk berkencan dengan diri Anda sendiri. Masak sendiri atau pesan menu favorit Anda, buat sesuatu yang menyenangkan untuk diminum. Sewa film favorit atau belilah buku baru, pokoknya apa saja yang bisa membuat Anda merasa spesial dan terhibur. Buatlah malam itu sebagai waktu yang sakral untuk memikirkan ide yang ada dan berkhayal tentang segala mimpi Anda.

4. Undangan pesta di Hari Valentine, sangat pantas dipertimbangkan di saat seperti ini. Ini merupakan peluang yang bagus untuk bisa bertemu dengan para single lainnya untuk menghabiskan waktu bersama. Ini sangat penting jika Anda tergabung dalam suatu kelompok sosial yang mengadakan suatu even. Akan menjadi suatu momen yang sangat menarik bagi Anda, karena bertemu dengan orang-orang yang punya latar belakang atau minat yang sama. Pastikan Anda datang dengan penampilan sebaik mungkin.

5. Jika Anda punya beberapa teman yang masih sendirian juga, pertimbangkan untuk mengadakan pesta Hari Valentine sendiri. Usahakan setiap teman yang kamu undang juga membawa temannya. Anda akan bertemu dengan orang-orang baru dan akan bisa bersenang-senang dengan mereka.

6. Bila mengadakan suatu pesta, Anda rasa terlalu banyak yang harus dikerjakan, pertimbangkan untuk mengajak kelompok Anda bersama-sama untuk pergi makan malam atau berdisko bersama. Cobalah pergi ke restoran yang mengutamakan unsur fun. Tempat yang terlalu ramai bagi orang-orang untuk melakukan makan malam yang romantis. Dengan ini Anda akan terhindar melihat pemandangan yang penuh keromantisan di depan mata Anda.

7. Gunakan hari ini untuk mencoba atau membeli sesuatu yang baru. Pilih salah satu hobby atau membuat suatu kerajinan, masak resep baru atau percantik dekorasi rumah. Waktu akan berlalu dengan cepat ketika Anda mempercantik lingkungan sekitar.

8. Berolahragalah! Ini akan membersihkan kulit Anda, menyehatkan badan dan menjaga agar endorphin tetap terproduksi. Anda juga akan merasa lebih rileks dan bisa tidur lebih nyenyak.

9. Jika Anda suka anak-anak, pertimbangkan untuk menjaga anak dari teman Anda ketika mereka sedang merayakan Hari Valentine. Anda akan menikmati waktu membuat kue, menyusun benteng mainan dan tentunya Anda akan mendapatkan rasa terima kasih dari teman Anda.

10. Habiskan Hari Valentine dengan memberikan dan membagi talenta Anda dengan orang lain. Dengan melakukan sesuatu yang berguna untuk orang lain, akan membuat Anda bisa merasakan kebahagiaan tersendiri.

11. Gunakan malam itu untuk menyelesaikan korespondensi yang lama tertunda seperti email, surat-surat dan kartu ucapan terima kasih. Itu semua adalah salah satu cara untuk tetap saling berhubungan dengan teman-teman Anda. Ditambah lagi, hal itu akan menjadi suatu cara yang bagus untuk menghilangkan kewajiban itu dari to-do list Anda.

12. Pertimbangkan untuk menghabiskan malam dengan menyaksikan pertunjukan live music, atau nongkrong di cafe terdekat atau cafe di toko-toko buku. Anda dapat melakukan aktivitas Anda sendiri tetapi tetap bisa berada di dekat orang lain.

13. Saling bertukarlah kartu Valentine dengan teman-teman Anda. Kartu-kartu terkadang bisa lucu-lucu atau konyol tetapi itu merupakan cara yang terbaik untuk membuat persahabatan Anda menjadi lebih solid.

14. Gunakan malam itu untuk menambah waktu tidur Anda. Bersiaplah tidur lebih awal dan bangun lebih pagi pada keesokan paginya.

15. Sadarilah kalau Hari Valentine hanyalah sekedar suatu momen. Bukan tentang cinta atau suatu hubungan. Itu kebanyakan hanya tentang menjual bunga, permen dan perhiasan permata. Coba pikirkan berapa uang yang dapat Anda hemat dengan tidak merayakannya.

16. Jika Anda masih sendiri dan tidak ingin begitu, mulailah sekarang untuk memikirkan bagaimana cara untuk menciptakan hubungan yang Anda inginkan. Temukan cara agar bisa menjadi seseorang yang bisa membuat pasangan impian Anda jatuh cinta. Mulailah suatu terapi. Mulailah berlatih yoga. Jadilah sukarelawan. Buatlah suatu karya seni. Berbuatlah sesuatu untuk mengubah dunia. Dengan membuat hidup Anda menjadi penuh, cinta akan segera datang.

17. Jika Anda single dan Anda menyukainya, sekaranglah waktu untuk meyakinkannya. Orang yang tidak menikah akan punya kehidupan dan hubungan yang lebih dekat dan intim dengan orang-orang di sekitarnya. Jangan biarkan kebudayaan yang terbiasa dengan kehidupan berpasangan, membuat Anda menjadi sembarangan memilih pasangan.


3 komentar:

Dwi Yulianto mengatakan...

saya gag punya pacar...:)
tapi alhamdulillah keluarga msh lengkap...met sobuk merayakan hari besok sobat...
salam
absen malam..coment back ya :)

Rica Rahmah mengatakan...

nice share..
Tp walopun punya pacar, ane gk mw ngerayain valen sob :D

Dwi Yulianto mengatakan...

ane setuju ma ayng di atas saya.. :)heheh
salam

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...